Wednesday 16 December 2020

PEMBAGIAN RAPOT PAS GANJIL 2020 SECARA ONLINE

 BISMILLAAHIRRAHMAANIRRAHIIM

BAPAK/IBU YANG DIRAHMATI ALLOH. SEMOGA SEMUANYA DALAM KEADAAN SEHAT WAL'AFIYAT. PEMBAGIAN RAPOT KALI INI SECARA ONLINE KEMBALI. SILAHKAN DOWNLOAD RAPOT  NAMA YANG SESUAI DENGAN PUTRA/PUTRI BAPAK IBU. LINK NYA ADA DI SINI SILAHKAN KLIK DAN UNDUH

Wednesday 4 November 2020

KH. Ahmad Dahlan sebagai Tokoh Pembaruan Islam di Indonesia

KH Ahmad Dahlan sebagai Tokoh Pembaruan Islam di Indonesia

K.H. Ahmad Dahlan, bernama asli Muhammad Darwisy, lahir di kampung Kauman Yogyakarta pada tahun 1868. Ayahnya, KH Abu Bakar adalah seorang imam dan khatib Masjid Besar Kauman Yogyakarta. Sementara ibunya, Siti Aminah adalah anak KH. Ibrahim, penghulu besar di Yogyakarta. Dilihat dari garis silsilahnya, Darwisy memiliki garis keturunan dengan Maulana Malik Ibrahim, salah seorang wali penyebar agama Islam yang dikenal di pulau Jawa. Silsilah tersebut dapat dilihat di bawah ini:


Dengan latar belakang keluarga dari golongan muslim yang taat, Darwisy kecil telah ditanamkan nilai-nilai agama oleh kedua orang tuanya. Sejak usia 8 tahun, Darwisy telah lancar dan tamat membaca Al-Quran. Sewaktu kecil Darwisy termasuk anak yang rajin, jujur dan suka menolong. Bahkan sejak kecil, Darwisy telah memperlihatkan kepandaian dalam membuat kerajinan tangan dan barang-barang permainan seperti layang-layang dan gasing, sehingga ia disukai oleh teman-temannya.

Setelah bertambah usia, Darwisy belajar figh dari KH. Muhammad Saleh, belajar nahwu dari KH. Muhsin, dan juga belajar ilmu agama Islam lebih lanjut pada kakak iparnya KH. Abdul Hamid di Lempuyangan dan KH. Muhammad Nur. Ketika berangkat Haji, Darwisy juga belajar kepada guru-gurunya di Arab Saudi. Belajar ilmu hadits kepada Kyai Mahfud Termas dan Syekh Khayat, ilmu qiraah kepada Syekh Amien dan Sayid Bakri Syatha, ilmu falaq pada KH. Dahlan Semarang, dan juga belajar pada Syekh Hasan tentang mengatasi racun binatang. Ketika menunaikan ibadah haji, beliau berkomunikasi dengan berbagai ulama yang berasal dari Indonesia, seperti Kyai Mahfud dari Termas, Syekh Ahmad Khatib, Syekh Jamil Jambek dari Minangkabau, Kyai Nahrowi dari Banyumas, dan Kyai Nawawi dari Banten. Ketika menunaikan ibadah haji yang kedua pada tahun 1903, beliau bermukim di Arab Saudi selama hampir dua tahun. Disana beliau belajar dengan beberapa ulama. Belajar Fiqh pada Syekh Saleh Bafadal, Syekh Said Tamami dan Syekh Sa'id Babusyel. Belajar hadits dengan Mufti Syafii, ilmu falaq pada Kyai Asy'ari Bawean, ilmu qiraah dari Syekh Ali Misri Makkah.

Berikut ini merupakan sejumlah pembaruan atau kepeloporan K.H. Ahmad Dahlan dalam merintis dan meletakkan dasar gerakan pembaruannya. Pertama, meluruskan arah kiblat dan menjauhkan praktik keagamaan dari syirik, tahayul, bid'ah dan khurafat. Kedua, pembinaan umat melalui pengajian-pengajian secara melembaga. Ketiga mempelopori pendirian sekolah/madrasah modern. Keempat, mendirikan PKU, Panti Asuhan dan pelayanan sosial. Kelima, mendirikan Taman Pustaka, Majalah Suara Muhammadiyah dan Lembaga Penolong Haji, dan lain sebagainya.

Dari berbagai rintisan amaliah yang cemerlang dan dibutuhkan menunjukkan bahwa pemikiran dan langkah K.H. Ahmad Dahlan langsung oleh umat Islam dan juga masyarakat Indonesia telah menorehkan kepeloporan pembaruan amal Islami di negeri tercinta ini. Islam di tangan K.H. Ahmad Dahlan bersama dengan gerakan Muhammadiyah-nya telah menjelma menjadi amal nyata yang berwajah rahmatan lil-'alamin.

Hadis tentang Pemanfaatan kesempatan beribadah

 Hadis tentang Pemanfaatan kesempatan untuk Beribadah

Diriwayatkan oleh sahabat Abdullah Ibnu Abbas RA bahwa Baginda Rasulullah SAW bersabda :


اِغْتَنِمْ خَمْسًا قَبْلَ خَمْسٍ شَبَابَكَ قَبْلَ هَرَمِكَ وَصِحَّتَكَ قَبْلَ سَقَمِكَ وَغِنَاكَ قَبْلَ فَقْرِكَ وَفِرَاغَكَ قَبْلَ شُغْلِكَ وَحَيَاتَكَ قَبْلَ مَوْتِكَ


Manfaatkanlah lima perkara sebelum kamu kedatangan lima perkara (demi untuk meraih keselamatan dunia akhirat). Yakni Masa mudamu sebelum datang masa tuamu. Sehatmu sebelum datang sakitmu. Masa kayamu sebelum datang faqirmu. Waktu luangmu sebelum waktu sibukmu. Masa hidupmu sebelum datang kematianmu".


Hujjatul Islam Imam Al Ghazali dalam kitab masterpiece-nya Ihya Ulumuddin, seperti dikutip pecihitam.org mentakhrij (menjelaskan) maksud hadis tersebut.


1. Muda Sebelum Tua


Gunakanlah waktu mampumu untuk taat kepada Allah sebelum datang kepayahan atau masa tua sehingga menyesal karena telah melalaikan perintah Allah.


2. Sehat Sebelum Sakit.


Memanfaatkan waktu saat diberi nikmat sehat untuk memperbanyak amal ibadah dan kebaikan sebelum datang waktu sakit. Sehingga kelak tidak menyesal saat hari kebangkitan (kiamat) dengan membawa bekal amal yang cukup.


3. Kayamu Sebelum Miskin


Imam Ghazali menjelaskan makna dari memanfaatkan masa kaya ini untuk memperbanyak sedekah kepada fakir miskin dengan harta yang dimiliki, sehingga tidak menjadi fakir di dunia dan akhirat nanti.


4. Waktu Luang Sebelum Sibuk


Manfaatkanlah waktu luang ketika di dunia sebelum sibuk dengan kengerian hari kiamat yang tempat awalnya di alam kubur. Sehingga selamat dari siksa dan kehinaan.


5. Hidup Sebelum Mati


Manfaatkanlah amal selama masa hidup di dunia sebelum datang kematian. Yakni dengan banyak beramal dan ibadah.


Sebab, orang yang sudah mati terputus amalnya dan nyata penyesalannya.


Menurut Imam Ghazali kelima perkara itu memang tidak dirasakan hasilnya namun akan berbuntut penyesalan setelah lima perkara itu yakni, muda, sehat, kaya, waktu luang dan hidup hilang.


Karena itu, Muslim dituntut untuk memanfaatkan waktu atau nikmat yang diberikan Allah di dunia ini untuk berlomba-lomba dalam berbuat kebaikan dan ibadah.


Wallahu A'lam Bishshawab.

Hadis tentang Pemanfaatan kesempatan untuk Beribadah
 

Tuesday 6 October 2020

PEMBAGIAN NILAI RAPORT PTS GANJIL KELAS 12 TKR A 2020/2021 SECARA ONLINE

Bapak/Ibu wali murid KELAS 12 TKR A yang dirahmati Allah. SILAHKAN UNDUH RAPORTNYA SESUAI NAMA SISWANYA HARI INI SABTU, 10 OKTOBER 2020

1. ABDUL AZIZ KLIK RAPORT INI

2. AERUDIN YAYAH UNDUH

3. AHMAD FAUZAN AL GHIFARI UNDUH

4. AHMAD JUNAIDY UNDUH

5. ANDIKA SAPUTRA UNDUH

6. ANDRIAN SUGIHARTO UNDUH

7. AQSHAL HANDHOKO UNDUH

8. BAGUS SUNARTO UNDUH

9. CAESAR APRILIANSYAH UNDUH

10. DICKY ADHARIYADI UNDUH

11. DIKA PANGESTU UNDUH

12. DWI RIZQI NURHIDAYATULAH UNDUH

13. FELIX YUDA GARDEN UNDUH

14. FIKRI THUFAIL UNDUH

15. GILANG RAMADHAN UNDUH

16. HAFIDZ RIZKY UNDUH

17. INDRA ARDIANSYAH UNDUH

18. IQBAL ADITYA UNDUH

19. IRVAN UNDUH

20. JHOHAN ALI DWI PRASTYO  UNDUH

21. KURNIA SANJAYA UNDUH

22. MOHAMMAD FAHMI SYAPUTRA UNDUH



Wednesday 30 September 2020

Tuesday 22 September 2020

REMEDIAL PTS BAHASA ARAB KELAS 12

 SILAHKAN IKUTI TAUTAN INI UNTUK REMEDIAL BAHASA ARAB KLIK DI SINI  https://forms.gle/5ifmibpdRdjUbFWX9

PERANGKAT RPP BAHASA ARAB 2020-2021 TINGKAT SMA SEDERAJAT

SILAHKAN UNDUH RPP KELAS 10 UNDUH DI SINI

SILAHKAN UNDUH RPP KELAS 11 DI SINI

SILAHKAN UNDUH RPP KELAS 12 DI SINI

SILABUS LENGKAP SMA UNDUH DI SINI

PROTA PROSEM KKM KELAS 11 UNDUH DI SINI

PROTA PROSEM KKM KELAS 12 UNDUH DI SINI

IKHWAN AKHWAT SEMUANYA SILAHKAN DIUNDUH PERANGKAT INI. SEMOGA BERMANFAAT DAN JADI AMAL JARIYAH.

REMEDIAL PTS BAHASA ARAB KELAS 11 SMK MUHAMMADIYAH 1 JAKARTA

 Silahkan ikuti tautan ini untuk remedial bahasa Arab. Klik https://forms.gle/t8LSWshjabxkrjUj6

Wednesday 3 June 2020

SOAL LATIHAN KEMUHAMMADIYAHAN KELAS 11 TINGKAT SMK/SMA

Silahkan kerjakan soal latihan Mata Pelajaran Kemuhammadiyahan kelas 11 tingkat SMK unduh di sini
Selamat mengerjakan

Monday 4 May 2020

AGENDA PEKAN PESANTREN RAMADHAN ONLINE SMK MUHAMMADIYAH 1 JAKARTA

JADWAL KBM DARING  DARI TANGGAL 4 – 9 Mei 2020
Bapak/ibu guru yang mengajar tolong untuk memberikan tugasnya sesuai jadwal dan harinya

Hari Senin:
1. Sholat 5 waktu (Wajib upload foto)
2. Membaca atau tadarus Al-Qur’an (Wajib upload foto)
NB: Batas waktu jam: 19.30

Hari Selasa:
1. Membuat puisi bernuansa agama (Wajib upload foto/karyanya)
NB: Batas waktu jam: 15.00

Hari Rabu:
1. Membuat resensi buku sejarah islam (Wajib upload foto/karyanya)
NB: Batas waktu jam: 15.00

Hari Kamis:
1. Mengikuti kuliah agama di televisi (Wajib upload foto intisari dari materinya)
NB: Batas waktu jam: 15.00

Hari Jum’at:
1. Melakukan perbuatan baik sehari-hari (Wajib upload foto)
NB: Batas waktu jam: 15.00

Hari Sabtu:
1. Sholat Tarawih (Wajib upload foto)
NB: Batas waktu jam: 20.30
Terima kasih atas perhatian dan kerjasamanya

ISIAN PESANTREN RAMADHAN ONLINE HARI PERTAMA SMK MUHAMMADIYAH 1 JAKARTA

SILAHKAN ISI LINK BERIKUT DENGAN SUNGGUH-SUNGGUH
KLIK DI SINI

Saturday 4 April 2020

Apa Alternatif Pengobatan Hernia Selain Operasi?

Bismillah...
Sempat tanya-tanya tentang penyakit yang saya derita ini, mulai dari pengalaman teman yang sudah operasi sampai searching internet. Ketika saya mengenal aplikasi halodoc langsung saja saya download dan daftar. Ternyata kepenasaranan saya ini jelas penyakitnya apa setelah konsultasi halodoc yaitu turun berok atau hernia. Dan saya disarankan untuk segera periksa ke dokter.
Pergilah saya ke puskesmas minta rujukan ke RSUD Bekasi. Dokter di puskesmas pun memberikan surat rekomendasi. Setibanya di RSUD biasa antri. Di sela-sela antrian yang cukup lama, sempat bincang juga dengan penderita yang sama ternyata akan operasi yang kedua kali. Subhaanallaah... kok bisa? Katanya karena masih sering angkat beban setiap harinya  mengakibatkan turun kembali ususnya dan merasakan sakit yang membuatnya tidak bisa tidur. Maklum seorang pedagang sering angkat beban.
Jadi berpikir banyak juga sebelum saya diputuskan dokter untuk operasi juga.
Ternyata benar, dokter menyarankan demikian namun bisa diputuskan bersama keluarga di rumah. Kemudian keluarga di rumah juga menyerahkan sepenuhnya ke saya pribadi. Alhasil saya pergi ke alternatif ahli gizi untuk refleksi karena tak mau operasi. Setelah pijat refleksi (bukan di area intim atau benjolan melainkan telapak kaki) lalu saya disarankan untuk olahraga setiap hari dengan tidur telentang sembari kaki ditarik ke bagian kepala. Sampai saat ini sudah 2 tahun lamanya. Hasilnya? Belum ada perubahan, masih selalu turun. Namun alhamdulillah Alloh tidak jadikan penyakit ini sakit.
Sebenarnya apa itu turun berok?
Turun berok atau dalam istilah medis dikenal sebagai hernia adalah suatu penyakit saat organ dalam tubuh, misalnya usus menonjol keluar melalui celah otot atau jaringan penyangga di dalam tubuh yang melemah. Penjelasan sederhananya adalah usus melorot dari tempat yang seharusnya. Nah katanya, untuk mengembalikan usus ke tempatnya semula, metode pijat bisa dilakukan. Tapi, benarkah pijat aman untuk mengatasi turun berok? Simak penjelasannya di sini.

Turun berok atau hernia bisa terjadi pada siapa saja, baik bayi maupun orang dewasa. Kondisi ini biasanya ditandai dengan adanya benjolan pada bagian tubuh tertentu, seperti perut, pusar, bagian atas paha, dan selangkangan seperti yang saya alami saat ini. Benjolan pada turun berok ini ada yang bisa didorong masuk kembali ke dalam tubuh seperti yang saya rasakan, namun ada juga yang tidak.

Biasanya pengidap bisa merasakan benjolan ini pada saat berdiri, membungkuk, tertawa, batuk, atau mengejan saat buang air besar. Pada bayi yang mengalami turun berok, benjolan biasanya akan terlihat saat ia sedang menangis seperti keponakan saya dulu waktu bayi. Namun alhamdulillah tanpa operasi setelah usia 10 tahun menghilang.

Hernia membuat pengidapnya merasa tidak nyaman saat beraktivitas, karena benjolan tersebut muncul dengan disertai rasa sakit, khususnya saat melakukan aktivitas tertentu, seperti berjalan, membungkuk, berlari atau mengangkat beban. Itulah mengapa hernia sebaiknya segera diobati.

Tapi, sebelum mengetahui cara mengatasi turun berok. Ada baiknya kita mengetahui penyebab turun berok terlebih dahulu. Setelah saya konsultasi di halodoc turun berok bisa terjadi karena melemahnya otot atau bagian tubuh yang berfungsi untuk menyangga posisi organ di dalam tubuh. Kondisi tersebut bisa disebabkan oleh beberapa faktor berikut:

Kebiasaan mengangkat beban berat.

Sering mengejan, karena sembelit atau susah buang air kecil.

Pernah cedera atau menjalani pembedahan di daerah yang muncul hernia. Dulu waktu kecil saya mengalami jatuh 2 kali yang dianggap remeh. Pertama pantat langsung terbentur karena jatuh dari ketinggian 1 meter. Kedua selangkangan mengenai stang sepeda saat jumping ketinggian 1 meter.

Batuk yang lama. Ini yang saya alami dan dianggap biasa

Adanya penumpukan cairan di dalam rongga perut atau asites.

Kenaikan berat badan secara tiba-tiba. Hmm termasuk saya.

Adanya riwayat penyakit turun berok dalam keluarga. Ini sih tidak ada riwayatnya.


Bila kamu merasakan adanya benjolan yang dicurigai sebagai akibat hernia, sebaiknya segera periksakan diri ke dokter. Untuk mendiagnosis hernia, dokter pertama-tama akan melakukan pemeriksaan fisik untuk menemukan benjolan akibat turun berok. Bila perlu, dokter juga bisa menyarankan untuk melakukan foto Rontgen atau CT scan.

Kemudian, untuk mengetahui jenis turun berok yang dialami, dokter akan melakukan pemeriksaan melalui prosedur endoskopi. Sedangkan pada bayi atau anak-anak, umumnya pemeriksaan penunjang yang dilakukan adalah dengan USG.

Turun Berok Tidak Boleh Diurut

Secara medis, tidak disarankan untuk melakukan pijat atau mengurut daerah perut yang mengalami turun berok, baik itu pada pengidap dewasa maupun anak-anak. Melakukan pijat pada area turun berok justru dapat menyebabkan beberapa kondisi yang merugikan, misalnya pecahnya usus atau perforasi usus, terjadi invaginasi, yaitu masuknya suatu bagian usus ke dalam bagian usus lain, dan lain-lain. Karena itu, hindari mengurut benjolan hernia.

Pengobatan hernia terakhir adalah dengan melakukan operasi, sehingga bagian usus yang turun dapat kembali ke tempat semula serta jaringan yang lemah bisa diperkuat kembali. Jadi, sebaiknya bicarakanlah secara langsung dengan dokter bedah untuk menentukan tindakan terbaik mengatasi hernia.

Sambil menunggu jadwal operasi, kamu bisa melakukan beberapa hal berikut untuk meringankan gejala turun berok:

Jangan mengejan terlalu kuat

Hindari mengangkat beban yang terlalu berat

Minum air putih yang cukup, minimal 2 liter per hari

Perbanyak konsumsi sayur dan buah

Hindari merokok.

Cukup sekian dulu informasi hernia dari saya semoga bermanfaat. Dan kita selalu dilindungi Alloh سبحانه وتعالى .
Bekasi, 04 April 2020

Thursday 23 January 2020

Pelatihan Penulisan Soal ISMUBA bagi Guru ISMUBA se-DKI Jakarta



Pelatihan Penulisan Soal ISMUBA bagi Guru ISMUBA se-DKI Jakarta
Polemik soal-soal ISMUBA di sekolah-sekolah Muhammadiyah Jakarta sudah lama terjadi. Di antaranya soal-soal terpusat yang dikirm dari PWM Jakarta tidak akur dengan materi yang didapatkan siswa di sekolah masing-masing. Sementara setiap sekolah harus memakai soal yang dibuat PWM. Berangsur pulih mulai tahun 2018 soal pun sedikit sinkron karena buku sudah mulai seragam dari PP Muhammadiyah. Pun pelatihan bagi guru-guru ISMUBA sudah mulai dilakukan. Kini diadakan pula pelatihan pembuatan soal ISMUBA se-DKI semoga semakin membuka jalan lebar untuk sinkronisasi dan integrasi soal-soal ISMUBA ini.